Rss Feed
  1. Kekasih Marionette

    Thursday, September 29, 2011


    Kekasih Marionette dan 12 Kisah LainnyaKekasih Marionette dan 12 Kisah Lainnya by Dewi Ria Utari
    My rating: 3 of 5 stars

    cerita2nya ok. Cerita2 yg jadi favorit saya adalah Hari Kelima,Klise, Aksara, dan Topeng Nalar.
    Sementara Kekasih dan Marionette agak membingungkan. Untuk Merah Pekat, cukup bagus, hanya saja saat ini saya bosan baca cerita vampir. jadi kurang menggigit :)


    View all my reviews


  2. Dalam kamus Oxford, Bully berarti "use superior strength or influence to intimidate (someone), typically to force them to do something". Dalam bahasa Indonesia sendiri saya cukup bingung mau menerjemahkan kata bully ini sebagai apa. Banyak kamus yang menerjemahkan bully sebagai menggertak, padahal pada kenyataannya kekerasan fisik juga termasuk dalam bentuk bully. Bukan hanya gertakan saja.


    Masalah bully ini sendiri sebenarnya adalah masalah klasik yang sudah ada entah dari tahun berapa. Sebuah permasalahan yang tampaknya seperti korupsi di Indonesia, tidak ada ujung pangkalnya. Masalah ini kembali menghebohkan seluruh dunia ketika Jamey Rodemeyer, seorang anak laki-laki berusia 14 tahun,  bunuh diri karena tidak tahan dibully di dunia nyata dan di dunia maya.



    Jamey Rodemeyer


    Alasan Jamey dibully sangat klasik, seksualitasnya. Jamey yang adalah seorang open gay (maksudnya secara terang-terangan mengakui dirinya sebagai gay) terus-terusan mengalami tekanan dari orang-orang di sekolahnya. Bukan hanya itu, dia juga mendapatkan tekanan di dunia maya karena secara terang-terangan mengakui dirinya gay.


    Jamey yang memang aktif di dunia maya ini menulis di blognya pada 8 September:
    "No one in my school cares about preventing suicide, while you're the ones calling me [gay slur] and tearing me down."
    (Tidak ada seorang pun di sekolah yang peduli pada pencegahan bunuh diri, sementara kaulah yang mencercaku dan menghancurkanku"


    Tidak lama kemudian dia mempost mengenai hari Anti Bunuh Diri Nasional.


    Setelah itu dia mempost lirik lagu Hollywood Undead:



    I just wanna say good bye, disappear with no one knowing
    I don't wanna live this lie, smiling to the world unknowing
    I dont want you to try, you've done enough to keep me going
    I'll be fine, I'll be fine, I'll be fine for the very last time
    Pada hari Minggu pukul 1.30 pagi, Jamey menulis bahwa dia ingin bertemu dengan nenek buyutnya yang baru saja meninggal dan menuliskan pesan di akun Twitternya "@ladygaga bye mother monster, thank you for all you have done, paws up forever". Dua pesan itu menjadi tulisan terakhirnya. Dia lalu ditemukan meninggal bunuh diri.
    Semoga Jamey adalah korban terakhir akibat bully. Ingat, bahwa tidak ada yang diperoleh dari melakukan bully. Hanya perasaan superior palsu, tapi meninggalkan luka yang dalam pada orang yang dibully.