-
Tim Putri Maju Ke Semi-Final
Sunday, November 14, 2010
Tim putri Indonesia akhirnya berhasil maju ke babak semi-final Asian Games 2010.
Tim yang digawangi Firdasari dkk ini awalnya sempat mengalami kesulitan ketika menghadapi tim India di babak pertama. Adriyanti Firdasari yang menjadi tunggal pertama kalah di tangan pebulutangkis wanita terbaik India saat ini, Saina Nehwal dengan skor 16-21 17-21.
Nasib serupa dialami pasangan Meiliana Jauhari dan Greysia Polii. Ganda pertama Indonesia ini kalah 2 set langsung dari Jwala Gutta/Ashwini Machimanda dengan skor 10-21 16-21, sehingga kedudukan Indonesia tertinggal 0-2 dari India.
Indonesia berhasil bangkit di babak ketiga ketika tunggal dua Maria Febe berhasil menaklukkan Aditi Mutatkar dengan skor 21-10 21-16. Keunggulan ini kemudian bertambah ketika pasangan Lilyana Natsir/Nitya Maheswari melumpuhkan pasangan Aparna Balan/Prajakta Sawant dengan skor 21-10 21-16.
Tim Indonesia akhirnya berhasil melaju ke babak 2 setelah tunggal ketiga Linda Wenifanetri bermain apik dan menundukkan Arundhati Pantawane dengan skor telak 21-9 21-10.
Di babak 2, tim Merah Putih bertemu dengan tim kuat Taiwan.
Membalas kegagalannya ketika menghadapi tm India, Firdasari mengalahkan tunggal pertama Taiwan, Cheng Shao Chieh, dalam pertandingan 3 set yang melelahkan. Firda berhasil unggul 14-21, 21-11, 21-11 dan menyumbangkan poin pertama bagi Indonesia.
Keberhasilan Firda disusul pasangan Meiliana dan Greysia. Mereka berhasil mengalahkan pasangan Cheng Wen Hsing/Chien Yu Chin juga lewat permainan ketat rubber set, 21-16, 16-21, 21-12.
Maria Febe menutup kemenangan manis Indonesia dengan mengalahkan Chen Hsiao Huan dengan 21-19 21-10.
Tim putri akan ditantang oleh tim Thailand di babak semi-final.Posted by Biondy at 6:57:00 PM | Labels: Asian Games 2010 , Berita , Berita dari Seberang , Berita Olahraga , Bulu Tangkis |
0 comments :
Post a Comment