My rating: 3 of 5 stars
Judul: Go Ask Alice
Penulis: Beatrice Sparks (Anonymous)
Penerbit: Gramedia Pustaka Utama
Halaman: 187 halaman
Terbitan: Januari 2004
January 24th.
After you've had it, there isn't even life without drugs...
Go ask Alice.
The harrowing true story of a teenager's descent into the seductive world of drugs. A diary so honest you may think you know Alice- or someone like her. Read her diary. Enter her world. You'll never be able to forget Alice.
Review
Go Ask Alice bercerita tentang seorang gadis yang terjerumus ke dunia narkoba. Hidupnya yang semula dipenuhi keluarga dan teman-teman di sekolah barunya, berubah 180 derajat. Kecanduan membuatnya melarikan diri dari rumah, bekerja sebagai PSK, hingga dimasukkan ke rumah sakit jiwa.
Kalau sudah pernah merasakan, hidup tanpa obat bius bukan lagi hidup namanya, melainkan eksistensi yang hambar, tanpa warna, kosong hampa. (hal. 84)
Salah satu buku yang sudah pernah saya baca sebelumnya. Dulu saya mengambil buku ini secara acak di perpustakaan SMP. Waktu itu saya lumayan kaget dengan isinya. Temanya tentang narkoba, serta kisah hidup sang gadis, masih terbayang di kepala saya hingga lama sesudahnya.
Beberapa tahun yang lalu, saya teringat dan mencari tentang buku ini di internet. Dari sana, saya baru tahu kalau buku ini sekarang dilabeli fiksi dengan Beatrice Sparks dirujuk sebagai penulisnya. Kaget juga, karena selama ini saya kira buku ini memang kisah nyata. Herannya, si penulis tidak pernah dituntut, padahal bukunya dipromosikan sebagai "based on true story". Apakah karena memang materialnya berdasarkan sebuah catatan asli? Saya jurang tahu. Clara Ng pernah bercuit dan bilang kalau buku ini memang betul berdasarkan kisah nyata.
Kesan setelah membaca buku ini sekarang: tidak sekaget dulu. Mungkin karena kali ini saya membacanya dengan pola pikir yang berbeda. Apalagi setelah tahu kalau buku ini lebih bersifat fiksi. Alurnya kadang terasa sangat cepat, tapi bisa juga menjadi sangat lambat di beberapa tempat. Akhir ceritanya cukup mengecewakan, karena terasa begitu tiba-tiba.
Secara keseluruhan, Go Ask Alice adalah buku yang cukup menarik tentang kecanduan narkoba. Saya masih bingung dengan status buku ini. Apakah memang "based on true story", sepenuhnya fiksi, atau campuran keduanya?
View all my reviews
0 comments :
Post a Comment