Halo, tidak terasa sekarang sudah bulan Februari. Gila ya. Rasanya baru kemarin menghabiskan acara tahun baru dengan keluarga, eh, tahu-tahu sekarang sudah masuk bulan ke-2 di tahun 2014. :|
Berhubung hari ini adalah hari Senin pertama di bulan yang baru, berarti sekarang waktunya Buying Monday. Ini dia buku-buku yang saya peroleh sepanjang bulan Januari lalu:
Dari lomba menulis Hubsche Maedchen
- Solilokui Kenangan - Antologi: buku hasil lomba menulis di grup menulis HM di Facebook. Lombanya sudah selesai sejak 2012, tapi buku hasil lombanya baru terbit akhir tahun 2013 lalu dan baru saya terima Januari ini. Cerpen saya, "Percakapan di Tepi Hutan", menjadi juara kedua di lomba ini. Review di sini.
Dari toko buku "Toga Mas"
- Q.E.D. vol. 44 - Motohiro Katou: beli karena memang mengikuti serial ini. Review di sini.
Dari Giveaway
- Train Man - Hitori Nakano: sebenarnya ini masih lanjutan dari buku hasil giveaway di Buying Monday lalu. Jadi ceritanya, ada 1 buku yang saya pilih sebagai hadiah GA, tapi stoknya kosong di BukaBuku. Jadilah buku ini dipesan dari TB online lain dan baru saya terima Januari lalu. Review di sini.
Dari "Pesta Buku Gramedia"
- Our Happy Time - Gong Ji-young: sudah lama pengin baca buku ini, tapi novelnya stok kosong di mana-mana. Eh, tahu-tahunya saya berjodoh dengan buku ini di acara "Pesta Buku Gramedia". Review di sini.
- Starters - Lissa Price: dulu pas pertama keluar, saya cukup tertarik dengan premisnya. Ternyata berjumpa buku ini di acara PBG.
Dari toko buku second hand di PTC Surabaya
- The Apuila's Child - Ruwi Meita: buat melengkapi novelet juara 1-3 lomba fiksi fantasi Diva Press. Review di sini.
- Kimchi, I Like It... - Ratna Farida: beli buat bacaan ringan dan "pemanasan" sebelum baca "Our Happy Time". Review di sini.
Dari toko buku "Periplus"
- The Shining - Stephen King: nah, ini nih. Lupa kalau ada beli buku ini. Beli bukunya karena sudah nonton filmnya dan karena saya suka sama filmnya itu. Review di sini
Yup, itu dia buku-buku yang saya dapatkan sepanjang bulan Januari lalu. Total 8 buku. Sudah baca dan review 7 buku.
Bagaimana dengan Buying Monday kalian bulan ini?
bukunya lawas-lawas dan belum baca semua, penasaran sama yang Train Man :D
Masih sekitar 2012-2013 kok buku-bukunya.
Train Man lucu loh :D
waaah stephen kingnya keren covernya, jadi pengen XD
ayo dibeli :p (harganya 90ribuan tapi)