Rss Feed
  1. Tim Uber Bantai Denmark 5-0

    Tuesday, May 11, 2010

    Setelah menang mudah 5-0 dari tim Australi, tim Uber Indonesia kembali berhasil membantai lawannya 5-0. Kali ini "korban" mereka adalah tim Denmark.

    Mengawali pertandingan, Adriyanti Firdasari bermain apik melawan Camilla Sørensen. Firda banyak memainkan pukulan-pukulan silang yang menyulitkan Serensen dan berhasil terus-menerus mendikte permainan Serensen, sampai-sampai Serensen harus jatuh bangun mengejar kok dari Firda. Firda yang dikabarkan tengah menderita maag itu, akhirnya memenangkan pertandingan dengan skor 21-11 21-11.


    Adriyanti Firdasari

    Di ganda pertama, pasangan Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari bertemu dengan pasangan Kamilla Rytter Juhl/Christinna Pedersen. Di set pertama, pasangan Greysia/Nitya bermain meragukan. Mereka nampak terdesak dan membiarkan pasangan Denmark mengontrol permainan. Akibatnya mereka kehilngan set pertama. Di set kedua, Greysia/Nitya berhasil bangkit. Mereka mulai berani bermain reli-reli panjang yang terbukti ampuh menyulitkan Kamilla dan Christinna. Akhirnya Indonesia unggul 2-0 setelah Greysia/Nitya menang 13-21 21-15 21-13.

    Maria Kristin turun sebagai tunggl kedua bagi Indonesia. Pemenang medali perunggu Olimpiade Beijing ini betul-betul menunjukkan bahwa dia berda 2 kelas di atas lawannya Karina Jørgensen. Maria dari awal sudah menunjukkan perbedaan itu ketika unggul 13-0 di set pertama sebelum dia kehilangan angka pertamanya. Tanpa kesulitan yang berarti, Maria Kristin menang mudah 21-9 21-6.


    Maria Kristin

    Ganda kedua Indonesia adalah Shendy Puspa Irawati dan Lilyana Natsir. Mereka bertemu Lena Frier Kristiansen/Marie Røpke. Walaupun Indonesia telah unggul 3-0, tetapi Shendy dan Butet tetap bermain sungguh-sungguh dan akhirnya menang 2 set langsung, 21-17 21-17.

    Di tunggal terakhir, Lindaweni Fanetri dari Indonesia bertemu Line Kruse yang mewakili tim Denmark. Fanetri yang namanya relatif "baru" di dunia bulu tangkis tidak mengalami kesulitan berarti melawan Line. Dia menang 21-6 21-12 dan menutup kemenangan bagi Indonesia dengan skor 5-0.

    Dengan begini, tim Uber Indonesia menyusul kesuksesan tim Thomas menjadi juara di grupnya.

  2. 0 comments :

    Post a Comment