Rss Feed
  1. Antara Aku dan DiaAntara Aku dan Dia by Agnes Jessica
    My rating: 2 of 5 stars

    "Antara Aku dan Dia" bercerita mengenai Sasha, putri pengusaha besar di Lampung yang melarikan diri karena tidak mau dinikahkan dengan lelaki pilihan ayahnya.

    Sesaat sebelum usahanya melarikan diri itu, dia bertemu dengan Sultan dalam suatu kondisi yang unik. Mereka berdua pun akhirnya sepakat untuk melarikan diri ke Jakarta.

    Di sana, mereka saling bergantung satu sama lain. Bahkan hingga tinggal sekamar, demi menghemat uang hasil kerja mereka. Kehidupan yang keras di Jakarta menekan mereka hingga batas. Mampukah Sasha bertahan? Ataukah dia akan pulang kembali ke rumah ayahnya?

    Review
    Saya selalu suka dengan novel-novel Agnes Jessica. Ada sesuatu yang sederhana, tapi indah dalam karya-karyanya. Menurutku novel ini termasuk ke dalam kategori sederhana itu. Indah? Hmm... Di tengah-tengah menurutku.

    IMHO, chemistry antara Sasha dengan Sultan kurang terlalu dapet. Mungkin karena scene bersama mereka tidak terlalu banyak. Akhirnya walau sudah tahu kalau mereka bakal saling suka, emosinya tidak terlalu dapat bahkan waktu mereka berpisah.

    Pertemuan mereka kembali rasanya agak deus ex machina. Khususnya karena sejak awal Sultan tidak pernah bercerita soal ibunya. Menurutku akan lebih baik kalau ada sedikit polesan latar belakang Sultan sejak awal Jadinya pas bagian akhir diberikan ke pembaca, penyelesaiannya bisa lebih diterima. Setidaknya saya lebih suka kalau ada "pemberitahuan" sejak awal sih.

    Btw, paragraf favorit di buku ini:
    Mendengar kata-kata Sultan yang menyebalkan, ingin sekali aku mendorongnya ke jalan raya agar dia ditabrak mikrolet. (hal. 118)

    Enggak tahu kenapa, saya ngakak abis pas baca paragraf ini :))

    Oh well, tidak terlalu jelek juga sih novelnya. Dua bintang untuk novel ini.

    View all my reviews Review ini disertakan pada 2012 End of Year Book Contest

    Photobucket

  2. 2 comments :

    1. Oky said...

      Saya bukan fans setianya AJ tapi menikmati bbrp buku AJ. Sayangnya kalo mau baca kadang saya lupa ini buku pernah saya baca atau belum krn covernya yg mirip2 itu. Dan kadang bikin capek bacanya karena plotnya di panjang2in.. no offens ya AJ lovers, just IMO. :P

    2. Biondy said...

      iya, covernya yg terbitan Gramed memang mirip2 :D

      hmm... AJ novel-novelnya kadang saya suka, kadang nggak. Kadang ada yg gregetnya kurang banget, salah satunya ya buku yang ini.

      Kalau yang saya suka sih serial "Pelangi"-nya sama novelnya yang Earth sama Heaven.

    Post a Comment