Rss Feed
  1. Review Novel: Smash! - Nonier

    Friday, December 2, 2016

    Smash!Smash! by Nonier
    My rating: 3 of 5 stars

    Judul: Smash!
    Penulis: Nonier
    Penerbit: Gramedia Pustaka Utama
    Halaman: 248 halaman
    Terbitan: Mei 2015

    Dalam pertandingan voli ataupun naklukin cewek, Aryo pantang menyerah. Gelar pemain andalan sekaligus playboy melekat erat dalam dirinya. Kalau macarin cewek, Aryo paling cuma tahan dua bulan. Setelah itu...bosen dan cari lagi yang baru!

    Tapi di rumah Aryo kalah dari Ardi. Masnya ini ulet berbisnis dan selalu macarin cewek-cewek cakep. Makanya Aryo bingung juga waktu Ardi mau aja dijodohin sama Rayana, anak kelas 3 SMA yang cakepnya sedeng-sedeng aja.

    Aryo merasa Rayana nggak selevel dengan Ardi. Aryo juga curiga Rayana cewek matre. Aryo berniat menguji kesetiaan sang calon kakak ipar yang ternyata adik kelasnya waktu di SMA itu. Dia sengaja menggoda Rayana supaya cewek itu jatuh cinta padanya.

    Rayana yang pendiam namun bukan cewek melempem ternyata membuat dunia Aryo jungkir-balik. Dan... kali ini Aryo kena batunya!


    Review
     
    "Smash!" bercerita tentang Aryo, si bintang voli yang terkenal playboy. Saat Ardi, kakaknya, dijodohkan dengan Rayana yang masih SMA, Aryo ingin menguji cewek itu. Apa gadis itu memang cocok dan setia dengan kakaknya?

    "Kamu harus hati-hati, Ra. Banyak cewek yang takluk sama dia. Dia itu playboy," Banjar mengucapkannya dengan sinis. (hal. 57)



    Buku yang ringan dan menyenangkan. Andaikan saya bacanya pas masih SMP/SMA, pasti suka banget. Ceritanya lucu dan penulisnya punya rasa yang baik dalam menuliskan bagian humornya. Paling suka pas Aryo dan Rayana di bis pada bagian akhir cerita. Aryo sedang berusaha minta maaf, tapi kondisi bis membuat suasananya jadi heboh.

    Premis ceritanya lumayan menarik, walau saya merasa gimana gitu melihat perjodohan dengan anak SMA. Mungkin bagi sebagian orang hal ini wajar saja, cuma saya kurang sreg aja gitu.

    Untuk tokohnya, saya suka sama Aryo. Walau sifat playboy-nya membuat saya mengernyit, tapi lama-lama dia malah jadi lucu dan kakaknya yang lebih menyebalkan. Untuk Rayana, saya rasa dia terlalu tawar. Dia seperti tokoh yang dibuat 'kosong' dengan harapan pembaca bisa memproyeksikan dirinya sebagai si Rayana. Dan untuk Banjar, cowok yang juga suka dengan Rayana, jujur dia tidak begitu diperlukan dalam cerita ini. Kalau dia dihapus pun tidak masalah.

    "Sampai kapan kamu akan seperti itu terus, menyakiti cewek-cewek yang suka sama kamu? Padahal bisa saja di antara mereka ada yang benar-benar tulus suka sama kamu dan kamu sebenarnya juga suka sama dia. Mungkin aja cewek yang selama ini kamu cari sudah kamu temui, tapi kamu nggak memedulikannya." (hal. 146)


    Secara keseluruhan, "Smash!" adalah Teenlit yang seru. Ceritanya lucu dan menarik dengan sedikit sentuhan tentang voli yang menambah warna cerita.


    View all my reviews


  2. 1 comments :

    1. Hapudin said...

      Baca review ini jadi pengen baca teenlit lagi. Pasti rasa novelnya khas sekali sama dunia SMA-nya. Tapi yang bikin tambah penasaran, perubahan sikap Aryo di sini terlalu mengada-ada atau wajar oleh keadaan. :)

    Post a Comment