Rss Feed
  1. Gracefully GraysonGracefully Grayson by Ami Polonsky
    My rating: 3 of 5 stars

    Judul: Gracfully Grayson
    Penulis: Ami Polonsky
    Penerbit: Disney-Hyperion
    Halaman: 250 halaman
    Terbitan: November 2014

    Alone at home, twelve-year-old Grayson Sender glows, immersed in beautiful thoughts and dreams. But at school, Grayson grasps at shadows, determined to fly under the radar. Because Grayson has been holding onto a secret for what seems like forever: “he” is a girl on the inside, stuck in the wrong gender’s body.

    The weight of this secret is crushing, but leaving it behind would mean facing ridicule, scorn, and rejection. Despite these dangers, Grayson’s true self itches to break free. Strengthened by an unexpected friendship and a caring teacher who gives her a chance to step into the spotlight, Grayson might finally have the tools to let her inner light shine.

    Review

    Tidak sengaja tahu tentang buku ini lewat review-nya Rick Riordan di Goodreads. Temanya yang mengangkat tentang seorang anak laki-laki, 12 tahun, yang merasa dia sebenarnya adalah seorang perempuan, langsung menggelitik rasa ingin tahu.

    Harus kuakui kalau emosi tokoh-tokohnya terasa sangat nyata. Grayson yang tidak nyaman dengan dirinya sendiri merasa terasing, tidak bisa bergaul dengan teman-teman sekolahnya. Saat dia lulus uji coba untuk peran Persephone, yang notabene adalah peran perempuan, sebuah badai timbul di sekitarnya. Ada orang yang mengoloknya, ada orang yang mendukungnya, tantenya tidak setuju (Grayson tinggal dengan paman dan tantenya karena kedua orang tuanya sudah meninggal), pamannya mendukung, dan Pak Finn, guru sekolah yang juga sutradara drama sekolah, mungkin akan dipecat karena dia telah memilih Grayson untuk memainkan peran wanita.
    Grayson is who he is, she said. Who am I? I want to hear her tell me. I look at the picture of me in the tutu. All I want is for him to be true to himself. - Grayson on her Mom's letter.
    Karena novel ini ditujukan untuk tingkat middle grade, novel ini bisa dibilang "bersih". Tidak ada adegan panas atau yang menjurus ke sana, tidak ada bahasa kasar, tidak ada cinta-cintaan. Hanya ada Grayson dan seluruh konfliknya.

    Kekurangan novel ini mungkin ada di ceritanya yang terasa terlalu sederhana. Tidak ada letupan yang betul-betul meledak dahsyat di sini. Hal ini membuat ada bagian novel yang terasa agak menyeret.

    Secara keseluruhan, Gracefully Grayson menampilkan konflik gender dan keberanian untuk mengambil risiko dengan cara yang rapi, believable, serta penceritaan yang cocok untuk tingkat middle grade.
    An old acting teacher of mine in college used to say that "risk taking is free". He was so wrong. It's not free. You took a risk and now I'm sure you're contending with everything in its wake. Risk taking is not free, but I can assure you, it's worth it. - Mr. Finn's letter to Grayson

    Buku ini untuk tantangan baca:
    - 2015 New Authors Reading Challenge
    - 2015 Lucky No. 15 Reading Challenge

    View all my reviews

  2. 0 comments :

    Post a Comment